RADARMETROPOLIS: Sidoarjo – Untuk memastikan keamanan
angkutan Lebaran 1440 H, Dirlantas Polda Jatim dan Dishub Surabaya melakukan
sidak ke Terminal Purabaya, Bungurasih, Waru. Selain mengecek kelayakan armada
bus, petugas gabungan itu juga menggelar tes kesehatan bagi kru bus.
Seluruh bus diperiksa, baik bus Antar Kota Antar Provinsi
maupun bus Antar Kota Dalam Provinsi. Sedangkan pemeriksaan kesehatan kru bus
meliputi supir serta kernet.
Para kru bus menjalani beberapa tes. Mulai kesehatan, urine,
kolesterol, asam urat, gula darah, tekanan darah, alkohol, dan juga penglihatan.
Semua pengemudi wajib mengikuti tes tersebut. “Supaya diketahui, apakah layak
atau tidak dalam mengemudikan bus,” kata Dirlantas Polda Jatim, Kombes Heri
Wahono, Selasa (28/5/2019).
Dalam sidak tersebut Dirlantas didampingi Kepala Kepolisian
Resor Kota Sidoarjo, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho.
Untuk memeriksa kelayakan kendaraan dilakukan pengecekan
fisik, mulai ramp check maupun uji emisi gas buang bus. “Semua ini dilakukan
untuk langkah-langkah antisipasi,” jelasnya.
Dalam rangka mengamankan arus mudik lebaran, Dirlantas Polda
Jatim menyediakan sebanyak 174 pos pengamanan, 49 pos pelayanan, dan 86 pos
pantau. “Petugas akan siaga dalam 24 jam,” papar Heri. (sr)
0 comments:
Posting Komentar