Senin, 27 November 2017

Hari Ini Khofifah Kirim Surat Mundur ke Jokowi


RADARMETROPOLIS: Mojokerto - Khofifah Indar Parawansa hari ini, Senin (27/11/2017) mengirimkan surat pengunduran diri ke Presiden Jokowi secara tertulis. Alasan pengunduran diri Ketua Umum Muslimat itu dari Mansos karena yang bersangkutan maju dalam bursa Pemilihan Gubenur dan Wakil Gubenur Jawa Timur 2018-2023.

Demikian disampaikan Khofifah ketika ditemui usai menghadiri ikrar dukungan kyai, nyai, tokoh, dan elemen masyarakat di Institut KH Achmad Chalim, Desa Bendung Jati, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto.

Pemberitahuan ke Presiden tersebut dilakukan setelah Menteri Sosial tersebut dipastikan mendapat dukungan dari DPP Partai Golkar dan DPP Partai Demokrat.

Khofifah mengakui dirinya sudah mendapatkan dukungan dari dua partai besar. Yakni Partai Golkar dan Partai Demokrat.

"Selasa diterima DPP Demokrat, Rabu DPP Golkar, Kamis saya mempunyai kesempatan menyampaikan secara lisan kepada presiden. Insya Allah, besok (hari ini, red) saya akan menyampaikan surat pemberitahuan kepada presiden," ungkapnya, Minggu (26/11/2017).

Terkait siapa yang menjadi tim kemenangan pasangan Khofifah Indar Parawangsa - Emil Elestianto Dardak, Khofifah menegaskan jika itu sudah menjadi urusan tim.

Sementara pasca mundur dari jabatan Mensos, Khofifah menegaskan jika Indonesia adalah negara, ada pemerintahan, sehingga tidak akan ada proses yang hilang.

"Besok (hari ini, red) akan menyampaikan kepada presiden bahwa insya Allah dari Partai Golkar dan Partai Demokrat menyampaikan dukungan dan rekomendasi. Saya akan sampaikan secara tertulis, jika saya akan menyampaikan maju Pilgub Jatim. Masih ada partai lain yang menyatakan dukungannya dan prosesnya masih berjalan," tegasnya.

Menanggapi ikrar dukungan tersebut, menurutnya ikrar seperti itu sangat sering dilakukan di banyak titik. Khofifah melihat ada respon dan tingkat partisipasi sangat tinggi, ada 18 kabupaten/kota yang mengirim relawannya. Mereka akan melakukan pemetaan dan penguatan tekad.


"Para relawan menyatakan ikrar bersama bagian semangat yang dibangun dari relawan. Mudah-mudahan ini membawa resonansi dukungan di lini paling bawah. Relawan cukup banyak, mereka sudah punya mekanisme sendiri. Mereka bisa merespon dan melakukan langkah kemenangan menurut jejaring mereka yang efektif mereka lakukan," jelasnya. (rik)

0 comments:

Posting Komentar